
WARTA1.NET – Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara (Minut) kembali menerima bantuan dari investor di tengah pandemi Covid-19.
Kamis (4/6/2020), Bupati Vonnie Aneke Panambunan menerima langsung bantuan tahap I berupa beras sebanyak 12 ton dari PT. MPRD Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang.
“Luar biasa karena berkat Tuhan lewat para investor ini terus mengalir bagi masyarakat Minahasa Utara. Masyarakat tetap ikuti protokol kesehatan dan selalu berdoa agar pandemi ini segera berakhir,” ujar Panambunan.
Panambunan menyambut baik bantuan ini, dan menyampaikan terimakasih sebesar-besarnya kepada PT. MPRD Likupang.
“Terimakasih banyak atas bantuan ini. Ini sangat bermanfaat demi keberlangsungan hidup masyarakat Minut,” kata VAP didampingi Asisten II Allan Mingkid dan Kepala Badan Keuangan, Petrus Macarau.
Usai menyerahkan bantuan, PT. MPRD melalui GM Hotel Peninsula I, I Putu Anom mengatakan pandemi Covid-19 membuat sektor ekonomi terpuruk, sehingga pihak perusahaan tergerak membantu masyarakat melalui pemerintah daerah.
“Bantuan yang kami serahkan ini sebagai wujud kepedulian pihak perusahaan kepada masyarakat yang saat ini tengah menghadapi pandemi Covid-19,” katanya.
Diketahui, sebelumnya Pemerintah Kabupaten Minut juga telah menerima bantuan tahap satu dari PT. BMW yang merupakan investor bergerak di bidang pariwisata. (Prisk/ADV)