WARTA1.NET – Ternyata Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey bukan hanya mahir mengemudikan Jip. Senin, (8/6/2020) Didampingi istri tercinta Rita Tamuntuan, Gubernur Olly menyetir dump truk bermuatan kopra sebanyak 4,12 ton untuk dijualnya ke PT Multi Nabati Sulawesi Bitung.
Berangkat dari kediamannya di desa Kolongan, Minahasa Utara (Minut), Olly menyetir dump truk berwarna merah menuju ke Bitung.
Di perjalanan, Olly berhenti sejenak di desa Wangurer untuk mengurus surat jalan.
Selain menjual kopra yang ditampung pabrik dengan harga Rp7.150 per kilogram, Olly juga berkesempatan melihat langsung proses pembelian kopra yang dilakukan pihak pabrik.
“Saya kira kegiatan pagi hari ini saya langsung dari tempat fufu membawa kopra ke pabrik untuk dijual supaya kita bisa melihat secara langsung mutu kopra itu sendiri dan konsultasi dengan pabrik bagaimana meningkatkan hasil mutu kopra petani sehingga harganya juga bisa maksimal dan masyarakat mendapatkan manfaat yang lebih baik,” kata Olly.
Dirinya juga meminta masyarakat tidak takut menjual kopra berkualitas baik ke pabrik.
“Melihat secara langsung kegiatan ini ternyata berjalan dengan baik sehingga petani di Sulut jangan takut seluruh produk kopra mereka pasti dibeli oleh Wilmar yang penting mutunya kita akan jaga terus supaya kadar airnya tambah lebih baik sehingga manfaat buat kita semua bisa kita rasakan secara langsung,” ungkap Olly.
Orang nomor satu di Sulut ini, mengajak masyarakat untuk terus mematuhi protokol kesehatan dalam menjalankan aktivitas sebagai upaya mencegah penyebaran covid-19 di Sulut.
“Masyarakat jangan berhenti beraktifitas ekonomi tapi syarat-syarat yang diminta pemerintah untuk melakukan standar covid-19 seperti hari ini pabrik ini bisa berjalan dengan baik, tapi semua menggunakan masker, semua menggunakan standar covid-19 sesuai yang dianjurkan oleh pemerintah, sehingga pabrik ini tidak diam dan saya juga mengharapkan masyarakat juga begitu,” ujar Olly.
(Dewi Laya)