Minahasa Utara, Warta1.net – Badan Keuangan gelar Bimbingan Teknis (Bimtek) guna meningkatkan pemahaman tentang Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) terhadap petugas penata keuangan dalam lingkup pemerintahan Kabupaten Minahasa Utara.
Kegiatan yang berlangsung selama 2 hari sejak 16-17 Desember 2021 di Hotel Sutan Raja ini dibuka oleh Plh Sekertaris Daerah Rivino Dondokambey mewakili Bupati Minahasa Utara Joune Ganda.
Dondokambey dalam sambutannya berharap, dengan digelarnya kegiatan Bimtek SIPD ini dapat memberikan pemahaman bagi ASN, terutama dalam pengelolaan anggaran daerah.
“Saya berharap peserta bimtek mengikuti setiap materi yang diberikan dengan serius sehingga kedepan dapat menjalankan tugas dan menjadi taat terhadap perundang-undangan,” ungkapnya.
Sebelumnya, Kepala Badan Keuangan Minut Petrus Macarau dalam laporannya menjelaskan tujuan digelarnya kegiatan tersebut.
“Bimtek ini bertujuan untuk meningkatan pemahaman para pengelola keuangan daerah terhadap penatausahaan keuangan daerah, terutama pada alur dan pengoperasian SIPD secara teknis,” terang Macarau.
Lebih lanjut dikatakan Macarau, melalui SIPD ini diharapkan setiap OPD mampu menjalankan mekanisme penganggaran yang lebih konkrit lewat SPID.
“Saya berharap, penggunaan anggaran yang ada di Pemkab Minut tetap mengacu dari SIPD yang notabene sudah menjadi parameter yang ada sesuai amanat dan aturan,” jelas Macarau.
Sementara itu, Yanuar Andriana Putra Sub Koordinator Kemendagri menyampaikan, struktur APBD akan lebih baik melalui tata kelola keuangan yang transparan serta akuntabel menjadi komitmen bersama.
Bimtek ini diikuti oleh seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah, Kasubag perencanaan dan Badan Keuangan Kabupaten Minahasa Utara.
(Rds)
More Stories
Sekkot Micler Lakat Hadiri Rapat Persiapan Konferensi Internasional Terumbu Karang 2024
Putar Haluan, 5 Ketua PAC Partai Gerindra Dukung JGKWL di Pilkada 2024
Gerak Cepat Calvin Limpek Tuai Apresiasi Dari Cagub SK