Joune Ganda Dukung Reformasi Pemerintahan Lewat Jebolan IPDN

  • Whatsapp

Minahasa Utara, Warta1.net – Bupati Minahasa Utara Joune J. E. Ganda, SE. M.A.P mendukung revormasi dibidang pemerintahan lewat jebolan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN).

Lulusan IPDN diharapkan dapat melanjutkan pendidikan tingkat magister (S2) di luar negeri yang budaya kerjanya kuat, tingkat korupsi rendah dan sikap toleransinya baik, hal ini merupakan rencana Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian yang disampaikan usai mewisuda 2.067 lulusan IPDN di Kampus Jatinangor Sumedang Jawa Barat, Kamis 28 Juli 2022.

Bacaan Lainnya

“Untuk mengubah mindset para ASN lulusan IPDN, Mendagri mendorong untuk melanjutkan ke jenjang strata dua dan strata tiga di luar negeri, dengan memanfaatkan program beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan Republik Indonesia, ” terang Bupati Joune Ganda.

Tahun 2021 lalu Bupati Joune Ganda menerima penghargaan Bintang Asta Brata dari IPDN, sehingga menurutnya pendidikan itu sangat penting dan utama dalam rangka meningkatkan kemampuan ASN.

Untuk itu Bupati Joune Ganda mendorong ASN Minahasa Utara untuk kompetitif, inovatif, kolaboratif, adaptif, kompeten, loyal, dan berorientasi pelayan, serta paling penting tidak bermental koruptif.

“Saya berharap ASN di Minahasa Utara bisa berpikir maju, dan kembangkan pengetahuan, kompetensi dan keahlian, serta memiliki kecerdasan intelektual, kecerdasan mental dan spiritual untuk bisa masuk pada era smart industry Four Point Zero yang dikenal Cyber Physical System (CPS) atau kolaborasi antara teknologi siber dengan teknologi otomatisasi, ” harapnya.

Lebih lanjut dikatakan Joune, ASN harus siap mengikuti perubahan dan menyambut kemajuan teknologi, informasi, dan komunukasi yang telah arahkan kearah industri.

(Jap) 

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *