Minahasa Utara, Warta1.net – Dinakodai Fredy Ratumbanua, Perusahaan Umum Daerah (PUD) Klabat mengalami banyak perubahan yang membawa dampak postif bagi Kabupaten Minahasa Utara.
Sekertari Daerah Novly Wowiling mengungkapkan, adanya deviden dari PUD Klabat ke Kas Daerah diawal tahun 2024 melalui Bank SulutGo cabang Airmdidi.
“Kinerja dari direksi dan karyawan dibawah komando Dirut PUD Klabat saat ini, patut diapresiasi karena hal ini membawa dampak yang positif bagi pembangunan Kabupaten Minahasa Utara,” ungkap Wowiling kepada media, Kamis (11/01/2024) di atrium kantor bupati.
Dirinya berharap kedepan, PUD Klabat akan terus berinovasi dan melakukan terobosan – terobosan yang baru sehingga dapat berkontribusi untuk kemajuan Kabupaten Minahasa Utara.
Sementara, Direktur Utama PUD Klabat Fredy Ratumbanua mengatakan ini merupakan bentuk pertanggungjawaban kinerja PUD Klabat dengan memberikan deviden untuk Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Semoga hasil capaian dari PUD Klabat bisa bermanfaat untuk kemajuan pembangunan Kabupaten Minahasa Utara,” Ungkap Fredy.
Lebih lanjut Fredy mengatakan akan terus berupaya mengembangkan usaha dengan inovasi dan trobosan yang baru sehingga dapat membawa dampak yang lebih baik untuk Kabupaten Minahasa Utara.
(Jap)