Pendaftaran di Buka, Berikut Persyaratan Rekrutmen dan Seleksi Calon Paskibraka Tahun 2024

  • Whatsapp

Manado, Warta1.net -Pemerintah Kota Manado telah membuka pendaftaran Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tahun 2024. Pasukan ini akan berpartisipasi dalam upacara kemerdekaan Indonesia pada bulan Agustus nanti.

Sekretaris Daerah Kota Manado, DR Micler C.S Lakat, SH, MH mengatakan rekrutmen dan tahapan seleksi akan dilakukan dengan ketat.

Bacaan Lainnya

“Tahapan rekrutmen dan seleksi untuk calon paskibraka di Kota Manado telah dibuka. Pasti seleksi yang kami lakukan untuk calon paskibraka objektif dengan berbagai parameter penilaian,” ujar Lakat yang didampingi Kaban Kesbangpol Conny M Lantu, pada Senin (26/02/24).

Sesuai surat edaran nomor 200.1/B.05/2024 oleh sekretariat daerah Kota Manado, para calon paskibraka diharuskan mendaftarkan diri sesuai tanggal yang telah ditentukan.

“Jadi untuk tanggal pendaftaran calon paskibraka Kota Manado yaitu 28 Februari – 13 Maret 2024. Kita buka secara online di website https://paskibraka.bpip.go.id. Para peserta dari SMA/SMK/MA sederajat yang ada di wilayah administrasi Kota Manado,” tukas Lakat.

Sekkot Lakat mengharapkan, proses seleksi paskibraka ini bisa dilakukan dengan baik dan sesuai aturan.

“Proses seleksi ini tentunya harus dilakukan dengan berpegang pada norma dan aturan yang berlaku. Agar supaya, tidak ada lagi masalah – masalah ke depannya, para siswa harus memperhatikan syarat dan ketentuan yang sudah di sosialisasikan, ” tutup Lakat.

(FINA)

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *